Testimoni Psikologi Pendidikan

03.48 0 Comments

Renya Clara Tetamia Sembiring Depari
161301075


TESTIMONI


            Psikologi Pendidikan mengajarkan saya banyak hal, tidak hanya dalam bidang akademis tetapi juga dalam bentuk nyata sehari-hari. Bagaimana tidak? Bayangkan saja. Saya harus rajin memposting blog. Salah satu guru terbaik kami yaitu Ibu Filia Dina yang tak pernah jenuh mengingatkan kami agar  selalu memanfaatkan teknologi. Sebagai calon psikolog maka haruslah dimulai dari yang paling dasar yaitu blog. Sekalian deh, mau tidak mau mengharuskan saya untuk membaca buku agar lebih mengerti lagi apa yang harus di post.
Dalam Psikolgi Pendidikan, saya juga mendapat ilmu-ilmu yang sangat penting bagi saya nantinya. Contohnya bagaimana memotivasi anak dengan cara yang tepat, bagaimana cara belajar yang benar, bagaimana mendidik murid, bagaimana menjadi guru yang efektif dalam sebuah proses belajar, serta apa yang harus dilakukan jika dalam sebuah tempat belajar begitu banyak murid dari suku, agama, dan ras yang berbeda atau yang biasanya kami sebut dengan pendidikan multikultural.
            Kesan selama belajar Psikologi Pendidikan sangat menarik dan jujur dulunya mindset saya tentang ilmu ini hanyalah sekedar untuk orang-orang yang ingin menjadi guru, yang tugasnya hanya mengajar anak-anak dan membosankan. Tetapi saya salah, Psikologi Pendidikan tidaklah sesempit yang ada di pikiran saya. Karena teori-teori nya tidak hanya berguna bagi pendidik melainkan berguna juga dalam kehidupan berumah tangga, pertemanan, dan segalanya.

           Begitu banyak ilmu nyata yang bisa saya sampaikan di testimoni ini, tapi kalau saya paparkan semua, wah bisa jadi tulisan ini tidak akan siap-siap hehe. Sekedar refreshing ya, ingat untuk tersenyum  hari ini.

0 komentar: